TUTORIAL FRONT PAGE

 

DASAR-DASAR PEMBUATAN HOMEPAGE 

DENGAN MICROSOFT FRONPAGE

  

 

   Front Page adalah program desain dan pemeliharaan situs web, dengan lingkungan WYSIWYG (what you see is what you get ) untuk membuat halaman web dengan mudah dan cepat. Dengan FronPage, anda dapat membuat desain halaman web secara visual , seperti pada pengolah kata, tanpa perlu menuliskan dalam dokumen HTML (Hyper Tex Markup Language).

Pada modul ini, anda akan mempelajari cara menggunkan FrontPage untuk mendesain sebuah homepage yang sederhana.

 

Pembuatan dasar halaman web

Langkah-langkah untuk membuat dasar halaman web anda :

Buka Frontpage editor

  Untuk menentukan judul halaman web anda, pilih menu file dan klik    page properties.

Pada dialog box properties, tulis judul halaman web anda . Selain itu d sini anda juga dapat menentukan menentukan file suara yang akan dijalankan oleh browsersebagai latar belakang, warna-warna untuk latar belakang, teks dan hyperlink. Setelah selesei menuliskan judul  dan menentukan warna dan suara, klik OK.

Mulai tuliskan teks yang anda inginkan untuk halaman web anda.

   Penulisan teks pada FrontPage hampir sama dengan Microsft Word.

Beberapa perbedaannya antara lain:

 1. Pemilihan ukuran huruf dilakukan dengan meng-klik tombol atau dengan pemilihan                    pada Change style pada toolbar format.

1.      Penekanan enter akan membuat kursor berpindah ke paragraf baru.

 

Dengan dua langkah di atas, anda akan mendapatkan sebuah halaman web dengan judul, warna, dan suara yang anda tentukan sendiri, dan teks isi yang akan ditampilkan oleh browser . Jangan lupa untukmenyimpan hasil kerja anda.

  

Penyisipan file gambar

  Sering kali pada halaman web diperlukan penyisipan file-file gambar. Untuk itu langkah-langkah yang harus anda kerjakan adalah :

1.      Pilih menu insert kemudian klik image, atau klik tombol.

2.      Pilih file gambar yang ingin anda sisipkan pada dialog box select file.

3.      Atur letak file gambar tersebut pada halaman web.

 

Menyisipkan file dokumen

  Selain menyisipkan file gambar , aAnda juga dapat menyisipkan file dokumen , seperti file ber-extension doc, xls, txt, dan file HTML lainnya. Langkah –langkah yang harus dilakukan adalah :

1.      Letakan kursor di tempat di mana file akan disisipkan.

2.      Pada menu insert, klik file.

3.      Pilih file yang akan anda sisipkan pada dialog box select file.

Oleh fronpage, file yang anda sisipkan akan di konvert ke format HTML. Anda dapat menyunting file tersebut dalam frontpage.

 

Membuat Hyperlink

 Untuk menghubungkan halaman web ke halaman web lai, digunakan Hyperlink. Dengan meng-klik teks atau gambar yang mengandung Hyperlink, browser akan membuka halaman web yang dimaksud oleh hyperlink tersebut.

Langkah-langkah untuk membuat Hyperlink :

1.      Pilih teks atau gambar yang akan di Hyperlink.

2.      Tekan control-k.

3.      Pada dialog box Create Hyperlink, pilih file yang ingin anda tuju dengan hyperlink tersebut. Anda juga dapat membuat hyperlink tersebut ke alamat e-mail atau ke halaman web baru yang kosong (yang dapat anda bentuk kemudian).

Pada eeditor akan terlihat bahwa teks yang dijadikan hyperlink akan bergaris bawah dan berubah warna, sesuai dengan warna yang ditentukan pada page properties.

TIP : Setelah melakukan perubahan pada halaman web anda, lihat hasil kerja anda pada browser, dengan mengklik tombol (Preview in browser).

 

  Selain menghubungkan ke halaman web lain, hyperlink juga dapat menghubungkan ke bagian lain dari halaman web, yaitu dengan menggunakan bookmark. Langkah-langlkah membuat bookmark :

1.      Pilih bagian halaman web yang ingin dituju dengan hyperlink tersebut.

2.      Pada menu edit, klik bookmark.

3.      Pada dialog box bookmark, kata yang anda pilih akan ditampilkan dalam box bookmark name.

4.      Klik OK. Akan muncul garis putus-putus di bawah kata yang anda pilih sebagai bookmark.

Untuk membuat hyperlink ke bookmark tersebut, lakukanlah langkah-langkah berikut :

1.      Pilih kata yang akan diberi hyprlink

2.      Tekan control-k

3.      Pada dialog box Create hyperlink, pilih bookmark yang akan anda tuju

Dengan mng-klik hyperlink ini, browser akan menampilkan bookmark pada bagian atas jendelanya.

 

Membuat marque

   Marque adalah garis teks yang bergerak horisontal pada layar, yang biasanya dibuat agar teks tersebut menarik perhatian. Cara membuat marque :

1.   Letakan kursor pada tempat anda yang ingin menampilakan marque

2.   Pada menu insert, pilih web component, lalu klik marque

3.   Pada dialog box marque properties tuliskan teks marque, dan tentukan formatnya

 

Membuat tabel

Untuk membuat tabel, lakukan langkah-langkah berikut :

1.      Letakan kursor pada di tempat anda menampilkan tabel

2.      Klik tombol insert, Table akan muncul kisi-kisi untuk menentukan ukuran tabel. Pilih ukuran yang anda inginkan

3.      Isikan tabel dengan data yang anda inginkan

Penyuntingan tabel pada frontpage hampir sama dengan penyuntingan tabel pada Insert table Microsoft Word.

 

 

Ctt : Jika masih mengalami kesulitan anda bisa menghubungi saya Via surat (kirimkan ke kampus ) atau E-mail : junisayang@padamu.com